Pernah mengalami permasalahan dimana Mobil Bergetar Saat mau jalan? Tentu saja getaran ini akan mengganggu anda, jika terus dibiarkan akan memunculkan masalah selanjutnya pada kendaraan anda.
Lalu apa saja hal yang jadi Penyebab Mobil Bergetar Saat Mau Jalan? Tentu saja masalah ini bisa dihindari oleh anda.
Penyebab Mobil Bergetar Saat Mau Jalan
Inilah beberapa Pemicu Mobil Bergetar Saat Mau Jalan dan bagaimana cara mengatasinya? Anda bisa menemukannya disini.
Terdapat Masalah pada Mesin dan Transmisi
Mesin dan Transmisi yang mengalami gangguan akan menyebabkan getaran pada mobil saat mulai bergerak.
Pada komponen transmisi, terdapat sejumlah komponen mulai dari kopling, misalnya kampas kopling yang sudah aus, akan menyebabkan getaran saat mau jalan.
Hubungi Bengkel Domo Transmisi Sekarang!
Halo Domo Lovers 👋, reservasi ke bengkel Kami sekarang juga dan dapatkan promo menarik dari kami, cs kami akan membalas secepat mungkin
Karena komponen ini tidak berfungsi dengan baik dan tidak mampu mengirimkan tenaga dari mesin ke roda dengan lancar.
Tidak hanya itu, Mounting Mesin atau Transmisi yang rusak dapat menyebabkan mobil bergoyang dan tidak stabil, dimana pada akhirnya akan menimbulkan getaran pada mobil.
Baca Juga: 6 Penyebab Transmisi Mobil Delay, Apa Saja?
Kaki-Kaki Mobil Bermasalah
Pada komponen kaki-kaki mobil, terdapat komponen suspensi, bushing dan per shocbreaker, ketika mengalami kerusakan, tentu saja tidak akan mampu meredam getaran dengan efektif.
Penting untuk melakukan penyetelan suspensi secara tepat, ini perlu dilakukan untuk menghindari mobil bergetar.
Suspensi yang terlalu keras atau lembut akan menyebabkan masalah.
Permasalahan pada Roda
Jika Roda Mobil mengalami gangguan seperti tekanan angin yang tidak tepat, mulai dari terlalu kempes atau terlalu keras akan menyebabkan masalah pada kendaraan anda.
Selain itu, Apabila Ban Mobil sudah mulai botak atau muncul kerusakan seperti benjolan, retak yang tidak merata dapat mengganggu keseimbangan dan menyebabkan getaran.
Penting untuk secara rutin memeriksa kondisi fisik ban dan menggantinya jika diperlukan.
Power Steering Mobil Rusak
Pada Komponen Sistem Kemudi anda terdapat komponen seperti tie rod atau ball joint, hal ini dapat menyebabkan getaran jika sudah mengalami keausan.
Selain itu, Power Steering yang bermasalah seperti kebocoran oli, atau pompa power steering yang sudah minta diganti, akan menyebabkan power steering tidak berfungsi dengan baik.
Hal ini akan membuat pengemudi mengurangi kemampuan pengemudi untuk mengontrol mobil dengan lancar.
Baca Juga: Cara Ganti Oli Power Steering yang Wajib Anda Ketahui
Masalah pada Komponen Lainnya
Bearing Roda yang rusak dapat menyebabkan getaran pada mobilm bearing yang tidak berfungsi dengan baik akan mengurangi kelancaran putaran roda dan akan menyebabkan getaran.
Kemudian pada mobil dengan 4 WD, Propeller shaft yang tidak seimbang dapat menjadi penyebab getaran pada kendaraan anda.
Apabila komponen ini tidak mengalami ketidakseimbangan, getaran pada mobil akan dirasakan seluruh mobil apalagi saat mobil bergerak.
Jika anda menggangap permasalah mobil bergetar tidak terlalu parah, tentu saja akan ada efek jangka panjang bagi kendaraan anda, apa saja yang akan dialami?
- Kerusakan Komponen Menjadi Lebih Parah, Jika anda memilih mengabaikan getaran, tentu saja akan menyebabkan komponen tersebut mengalami keausan lebih cepat dan akan menimbulkan perbaikan yang lebih tinggi.
- Kurang Nyaman Saat Berkendara, Jika getaran dibiarkan akan mengganggu kenyamanan berkendara anda, terutama saat melakukan perjalanan yang jauh.
- Biaya Perawatan Semakin Tinggi, Semakin lama membiarkan masalah getaran tentu saja semakin tinggi juga biaya perawatan dan perbaikan mobil anda, hal ini akan menambah biaya bagi pemilik mobil.
Tentu saja jika anda mengalami permasalahan pada komponen transmisi yang bisa membuat mobil anda bergetar, silahkan datang ke bengkel spesialis mobil matic Domo Transmisi.
Karena bersama teknisi kami, kerusakan yang terjadi pada mobil matic anda bisa diketahui secara akurat, tunggu apalagi datanglah ke bengkel kami.
Domo Transmisi merupakan bengkel spesialis mobil matic sejak 2015 saat ini kami menawarkan paket layanan matic jet clean, yaitu cleaning selenoid dan body valve bagi mobil matic, tertarik untuk mencobanya?
Ayo Hubungi kami melalui Customer Service pada link berikut, Domo Transmisi hadir di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Dengan melakukan perawatan yang tepat, permasalahan pada mobil anda bisa dihindari.