Penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral menjadi salah satu permasalahan yang sampai dengan saat ini masih sering terjadi oleh kalangan masyarakat. Bahkan, hampir seluruh kendaran roda 4 atau mobil dengan transmisi matic sudah pernah mengalami permasalahan tersebut.
Maka dari itu, pada kesempatan kali ini akan dijelaskan mengenai penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral. Sedangkan, untuk Anda yang penasaran dengan perihal transmisi mobil matic bisa langsung saja simak penjelasan lebih lengkapnya di bawah ini.
Penyebab Transmisi Mobil Matic Loncat ke Netral
Seperti yang sudah disebutkan diatas, bahwa untuk masalah mobil matic loncat ke netral ini bukan menjadi hal biasa saja. Sudah banyak dari kalangan masyarakat yang menggunakan mobil dengan transmisi matic ini mengalami permasalahan tersebut. Ada beberapa penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral, yaitu:
Blocking Ring Aus
Untuk penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral kedua adalah blocking ring sudah mulai aus. Blocking ring merupakan salah satu komponen yang berada di dalam synchromesh yang mempunyai bentuk seperti gelang bergerigi.
Warna dari komponen blocking ring adalah kuning keemasan. Di dalam komponen tersebut juga mempunyai peran yang sangat penting dalam melindungi roda gigi yang menjadi pemandu bagi lengan hub di saat synchromesh terhubung dengan putaran dan roda gigi percepatan.
Hubungi Bengkel Domo Transmisi Sekarang!
Halo Domo Lovers 👋, reservasi ke bengkel Kami sekarang juga dan dapatkan promo menarik dari kami, cs kami akan membalas secepat mungkin
Keausan yang terjadi pada komponen blocking ring ini bisa membuat gigi transmisi menjadi loncat-loncat secara otomatis. Contohnya, transmisi dari gigi dua atau satu bisa berubah secara sendirinya.
Pastinya, di saat terjadi hal tersebut bisa membuat para pengemudi merasa kurang nyaman. Bahkan, untuk masalah penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral ini sangat berbahaya ketika sedang berada di jalanan.
Roda Gigi Mulai Aus
Kondisi roda gigi yang sudah aus, juga bisa menjadi salah satu penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral. Selain itu, untuk roda gigi yang aus ini juga bisa membuat transmisi mobil matic mempunyai posisi yang tidak sejajar dan longgar. Bahkan, bisa saja untuk komponen shifter untuk menjadi kendur.
Gaya Mengemudi yang Tidak Benar
Pada penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral yang satu ini faktor dari penggunanya. Untuk salah satu contoh gaya mengemudi yang tidak benar adalah posisi tuas transmisi R ini tidak membuat kendaraan tersebut menjadi berhenti sepenuhnya.
Sebaliknya, untuk posisi manual juga bisa menjadi penyebab gigi transmisi loncat secara sendirinya. Pada saat ingin melakukan pergantian gigi mobil dari manual R atau D, para pengemudi harus memastikan posisi kendaraan berhenti.
Selain itu, gaya mengemudi yang tidak benar ini bisa menyebabkan keausan pada komponen roda gigi di dalam transmisi tersebut. Bahkan, di dalam kondisi tersebut juga bisa saja merusak pada beberapa komponen mesin kendaraan mobil lainnya.
Kurang Memberikan Perawatan dan Faktor Usia Penggunaan
Penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral yang satu ini juga sangat sering terjadi. Selain tidak mempunyai perawatan secara baik, maka untuk suku cadang yang lama juga dapat menyebabkan gigi transmisi loncat-loncat.
Maka dari itu, ketika Anda mempunyai kendaraan dengan kondisi yang sudah cukup tua. Untuk perawatan yang harus dilakukan juga harus benar-benar diperhatikan dan secara berkala.
Setiap komponen di mobil ini mempunyai peran yang sangat penting dan membutuhkan perawatan secara rutin. Paling pentingnya lagi, untuk setiap komponen mempunyai waktu pemakaian secara masing-masing.
Baca Juga: 7 Gejala Kerusakan Transmisi Matic, Pemilik Wajib Tahu!
Cara Mengatasi Penyebab Transmisi Mobil Matic Loncat ke Netral
Setelah mengerti penyebabnya, maka untuk sekarang Anda juga harus paham dengan perihal penyebab dari transmisi yang sering loncat ke netral. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi permasalahan transmisi mobil matic loncat-loncat adalah:
Melakukan Pergantian pada Komponen yang Rusak atau Aus
Untuk langkah pertama yang bisa dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah melakukan pergantian pada komponen rusak dan aus. Seperti yang sudah disebutkan diatas, bahwa untuk komponen synchromesh, blocking ring dan roda gir dengan kondisi aus harus sesegera mungkin dilakukan pergantian.
Dengan melakukan pergantian pada beberapa komponen tersebut bisa membuat kendaraan bisa kembali normal lagi. Satu hal yang perlu diingat, untuk masalah penggantian komponen pada mobil ini harus benar-benar memastikan original atau tidak palsu.
Ketika melakukan ganti komponen yang kw ini tidak memberikan ketahanan atau tingkat keawetan dengan jangka waktu panjang. Sebaliknya, di saat Anda menggunakan penggantian komponen dengan original bisa memberikan tingkat keawetan dengan jangka waktu lama kurang lebih 1 tahun.
Menggunakan Cara Mengemudi yang Baik
Melakukan kemudi yang baik ini juga menjadi salah satu cara untuk mengatasi penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral. Contoh mudahnya, ketika ingin melakukan perpindahan tuas dari R ke D atau sebaliknya. Pastikan terlebih dahulu mobil tersebut berada di kondisi berhenti terlebih dahulu sebelum melakukan perpindahan. Selain itu, dengan hal tersebut juga bisa mengantisipasi terjadinya keausan pada komponen roda gigi.
Melakukan Perawatan Secara Berkala
Perawatan secara berkala ini juga menjadi salah satu cara yang paling akhir untuk mengatasi penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral. Paling tidak, Anda bisa melakukan pergantian oli transmisi secara berkala atau bersamaan dengan oli mesin.
Sehingga, dengan hal tersebut bisa mengantisipasi terjadinya beberapa hal yang tidak diinginkan. Akan tetapi, perlu diingat lagi untuk masalah oli transmisi ini juga tidak boleh diberikan sampai dengan kondisi penuh.
Justru dengan kondisi penuh ini juga bisa membuat mesin kendaraan tersebut tidak bekerja secara optimal. Apalagi, untuk kendaraan mobil yang sudah rusak di komponen oli transmisi ini membutuhkan biaya tidak sedikit atau banyak.
Maka dari itu, langkah yang paling jitu untuk mengatasi permasalahan oli transmisi adalah melakukan perawatan secara rutin. Gunakan juga oli transmisi yang sudah mempunyai kualitas benar-benar terbaik.
Dengan kualitas terbaik ini bisa memberikan jangka pemakaian yang panjang. Akan tetapi, untuk Anda yang ingin menjaga performa dari mesin kendaraan tersebut paling tidak diganti setiap 6 bulan sekali. Pergantian oli transmisi dan mesin setiap 6 bulan sekali ini juga bisa memberikan tingkat keawetan mesin dengan jangka panjang.
Percayakan pula berbagai permasalahan transmisi mobil Anda untuk ditangani di bengkel spesialis transmisi terpercaya, seperti di DOMO Transmisi. Layanan terbaru dari Dokter Mobil ini menggunakan peralatan berteknologi tinggi dan ditangani langsung teknisi yang ahli. Selain itu, telah teruji riset dan pengembangannya, sehingga kualitas layanan DOMO Transmisi memang sangat terjamin.
Reservasi layanan DOMO Transmisi sekarang melalui WhatsApp pada nomor 088212440591 atau hubungi disini. untuk dapatkan informasi lengkap seputar layanan DOMO Transmisi. Anda juga bisa langsung mengunjungi cabang Dokter Mobil terdekat dari lokasi kediaman Anda untuk mencoba langsung layanan dari DOMO Transmisi.
Karena seluruh permasalahan transmisi mobil matic, dari mulai Hyundai Stargazer, Toyota Acanza, hingga Honda Brio sekalipun dapat ditangani di sini.
Nah, itulah dia penjelasan secara lengkap mengenai perihal penyebab transmisi mobil matic loncat ke netral. Semoga, dengan adanya penjelasan diatas bisa memberikan informasi kepada Anda yang ingin tahu lebih banyak lagi mengenai transmisi mobil matic.